DURI (DUMAIPOSNEWS.COM) – Pasangan calon Gubernur Riau Firdaus danWakil Gubernur Riau Rusli Effendi periode 2019-2024, Ahad (4/3) lalu menghadiri acara pelantikan pengurus DPC PPP Kabupaten Bengkalis periode 2016-2021, di Duri Eksekutif Apartemen, Duri.
Kehadiran paslon nomor urut 3 tersebut disambut antusias pengurus dan kader PPP serta relawan Firli (Firdaus-Rusli).
“ Kehadiran Pak Firdaus dan Pak Rusli membuat kami bersemangat untuk memenangkan beliau pada Pilgubri 2018 bulan Juni nanti. Insya Allah, PPP Bengkalis akan berjuang memenangkan pasangan birokrat ulama ini di Kabupaten Bengkalis,’’ ujar H. Isnaini SP didampingi Budi Chandra SE, keduanya wakil ketua DPC PPP Kabupaten Bengkalis yang ikut dilantik Sekretaris DPW PPP Propinsi Riau Tengku Nazlah kepada Dumai Pos, Ahad lalu.
Setelah pelantikan pengurus DPC yang bersamaan dengan pelantikan pengurus 11 PAC PPP se-Kabupaten Bengkalis ini, lanjut Isnaini PPP akan bergerak masif ke akar rumput menggalang dukungan untuk Firli. “ Kita akan ajak dan rangkul lagi kader-kader PPP yang selama ini terlupakan, termasuk simpatisan dan para sesepuh PPP. Partai ini memiliki basis masa yang besar. Perlu ada upaya nyata menggerakkan kekuatan ini untuk meraih cita-cita memenangkan Pilgubri tahun ini dan target besarnya Pileg 2019,’’ paparnya.
Ditambahkan Budi Chandra, dengan kompisisi jajaran kepengurusan mulai dari DPC hingga PAC yang sebagian besar dipegang generasi muda, ia berharap PPP lebih bergairah mengembalikan kejayaan PPP seperti di masa lalu. “ Pengurus yang dilantik hari ini (Ahad lalu) adalah orang-orang berpengaruh dan punya peranan penting di lingkungannya. Harapan kita pamor dan kiprahnya mampu menaikkan kembali elektabilitas PPP di Kabupaten Bengkalis. Dan kita optimis PPP akan berbicara banyak pada Pileg nanti,’’ katanya.
Sementara itu, Ketua DPC PPP Kabupaten Bengkalis periode 2016-2021 Safrana Fizar ST meminta kepada seluruh pengurus yang dilantik agar segera bekerja, menjalin komunikasi satu sama lain untuk membesarkan PPP. Target jangka pendek disebutkan Safrana, PPP harus memenangkan Firdaus-Rusli. “ Masih ada waktu tiga bulan lagi untuk mensosialisasikan paslon kita ini ke masyarakat. Kepada pengurus dan kader PPP diharapkan segera bergerak menggalang kekuatan dari segara lini,’’ ungkapnya.
Sehari sebelum pelantikan, Sabtu (3/3) terlebih dahulu dilaksanakan Latihan Kepemimpinan Kader Dasar (LKKD) di tempat yang sama, diikuti seluruh pengurus DPC dan PAC PPP se-Kabupaten Bengkalis. Pelatihan ini bertujuan untuk membentuk kader PPP yang tangguh dan mampu menjalankan visi dan misi PPP.(usa)
Komentar