DUMAIPOSNEWS.COM, DUMAI – Kantor Syahbandar dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas I Dumai terima penghargaan Pelayanan Prima Pratama dari Menteri Perhubungan RI. Penyerahan penghargaan dilakukan di Jakarta, bertepatan dengan peringatan Hari Perhubungan Nasional 2018, beberapa waktu lalu.
Kepala KSOP Kelas I Dumai, Sanggam Marihot mengaku bangga atas prestasi tersebut. Dia berharap mampu memotivasi seluruh karyawan dan jajarannya dalam memberikan pelayanan merata dan terbaik kepada masyarakat. Dalam meraih penghargaan ini, KSOP Dumai bersaing dengan sekitar 400-an Unit Pelayanan Teknis (UPT) yang ada dibawah naungan Direktorat Jendral Perhubungan Laut.
“Saya bahkan tidak menyangka karena penilaian dilakukan oleh tim ombudsman secara diam-diam, UPT lain juga banyak yang bagus, meski begitu ini jadi kebanggaan bagi kita semua,” kata Kepala KSOP Kelas I Dumai, Sanggam Marihot saat diwawancarai Dumai Pos Kamis (25/10).
Pembenahan layanan publik di kantor Syahbandar Dumai kini terasa lebih signifikan. Ruang pelayanan dibuat transparan dan nyaman bagi pengunjung. Selain itu disediakan juga ruang pelayanan konsultasi, email dan kotak pengaduan, serta terdapat juga spanduk banner himbauan anti korupsi.Pelayanan Online
Sanggam menambahkan terkait pelayanan publik , pihaknya akan melaunching sistem pelayanan online. Sistem pelayanan online di Dumai menyasar pada pelayanan kapal dan kegiatan bongkar muat barang di pelabuhan.
“Banyak kemudahan yang didapat, misalnya pengurus SPB (Surat Persetujuan Berlayar) lebih mudah dan cepat, untuk pengurusan tidak perlu lagi datang ke kantor karena bisa dilayani secara online,” ujarnya.
Pelayanan online tersebut lanjutnya akan dilaunching pada 5 November 2018 mendatang sembari menunggu kedatangan perangkat untuk mendukung kinerja teknologi digital tersebut. “Dibeberapa kota sistem online ini sudah dilakukan, sangat mudah dan cepat, alhasil kondisinya tertib dan teratur, kedepan kita berharap dengan sistem ini pelayanan publik di terminal pelabuhan juga semakin membaik,” harapnya.(men)