DUMAI(DUMAIPOSNEWS)- Dalam rangka Satgas Nusantara, Polres Dumai mengelar Berbagi Sedekah Bersama Peduli (Bersemai) di Wilayah Hukum Polsek Medang Kampai, Rabu (23/1) kemarin. Disela kegiatan yang berlangsung, Kapolres Dumai Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Restika PN memberi bantuan berupa sembako kepada 48 orang merupakan warga Kecamatan Medang Kampai yang kurang mampu.
Kegiatan Bersemai digelar di Kantor Polsek Medang Kampai Jalan Pelajar RT 01 Kelurahan Guntung, turut dihadiri Kasat Binmas Polres Dumai Rahmat Salihi, Kasat Reskrim AKP Awaluddin Sah, Kapolsek Medang Kampai AKP Ade Rukmayadi, Camat Medang Kampai M. Zakir, Ketua LAMR Medang Kampai Datuk Abdul Muluk, Lurah Se Kecamatan Medang Kampai, Tokoh Masyarakat dan undangan yang hadir sekitar 70 orang.
Kapolres Dumai AKBP Restika PN mengatakan, sebanyak 48 orang yang diberi bantuan merupakan hasil pemantauan atau monitoring Para Bhabinkamtibmas Polsek Medang Kampai di empat Kelurahan yang ada di Kecamatan Medang Kampai.
Hal itu dilakukan, untuk memaksimalkan kegiatan bersemai lebih tepat sasaran. Dengan mendata seluruh masyarakat Kurang Mampu yang diberikan bantuan di Kelurahan Mundam sebanyak orang. Kelurahan Teluk Makmur 16 orang. Kelurahan Guntung 10 orang dan Kelurahan Peluntung 12 orang.
Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Restika PN, mengucapkan terimakasih kepada seluruh tamu undangan yang hadir. Dia menyampaikan kegiatan Dumai Bersemai adalah kegiatan berbagi sedekah bersama peduli dengan masyarakat yang kurang mampu dan akan berlangsung di seluruh kecamatan yang ada di Kota Dumai.
“Kegiatan ini akan kami laksanakan secara berkelanjutan, di Kecamatan Dumai Barat, dilaksanakan kegiatan Bakti kesehatan dalam rangka peduli kesehatan masyarakat Kota Dumai. Kegiatan Bersemai akan dilaksanakan setiap hari Rabu secara berkelanjutan di tujuh kecamatan yang ada di Kota Dumai.” tandas mantan Kapolres Kabupaten Siak itu. Kamis, (24/1)
Pria berpangkat melati dua itu menjelaskan, program pemerintah sedang berlangsung pada tahun ini, yaitu program program pembangunan dengan mengucurkan dana Triliunan rupiah disetiap Kabupaten dan Kota.” Untuk itu kami mengharapkan kita seluruhnya mendukung program pemerintah,” kata dia lagi.
Dikesempatan itu, Restika meminta restu dan dukungannya agar Polri ke depannya makin di cintai oleh masyarakat. Sinergitas unsur Forkopincam bersama tokoh masyarakat selama ini sudah terjalin dengan baik mohon dijaga dan ditingkatkan terus
Secara bersamaan, Ketua LAMR Kecamatan Medang Kampai Datuk Abdul Muluk mengucapkan terima kasih kepada Kapolres Dumai yang berkenan hadir dan turun langsung menyentuh kepada masyarakat kurang mampu di wilayah Kecamatan Medang Kampai.
“Kami berharap kegiatan seperti ini agar berkelanjutan dan berkesinambungan. Selain itu kehadiran Polri ditengah tengah masyarakat menjadi pencari solusi, dimana tiada masalah yang tidak bisa diselesaikan, kehadiran Polri, kami harapkan menjadi penyejuk ditengah tengah masyarakat, masalah yang kecil tidak dibesar besarkan dan masalah yang besar harus bisa dicarikan jalan keluarnya.”Kata, Abdul Muluk.
Editor : Bambang Rio
Reporter : Angga