HUT RSUD Dumai ke 20, Khairil Adli: Perkembangannya Luar Biasa

DUMAI(DUMAIPOSNEWS)– Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Dumai ke-20 berlangsung meriah, Ahad (3/3) di Halaman RSUD Jalan Tanjung Jati Dumai.

Annivesary 20 tahun RSUD Kota Dumai ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh Asisten III Setdako Dumai Drs H Khairil Adli MSi didampingi Direktur dr Ferianto SpAn MSc, Kapolres AKBP Restika dan Ketua DPRD Gusri Efendi.

Kongkowkuy

Asisten III menyampaikan apresiasi dan tahniah HUT ke-20 tahun RSUD Kota Dumai dengan perkembangan rumah sakit yang sangat luar biasa. ”Mudah-mudahan RSUD Kota Dumai yang sekarang sudah type B akan naik menjadi type A. Saya berharap tingkatkan terus kualitas dan mutu pelayanan kesehatan melalui berbagai pembenahan yang dilakukan dan semoga RSUD terwujud visinya menjadi rumah sakit terunggul di Pantai Timur Sumatera yang modern dan bernuansa melayu,” ujar Khairil Adli.

Direktur RSUD Kota Dumai dr Ferianto SpAn MSc mengatakan selama 20 tahun RSUD terus berupaya untuk meningkatkan kualitas layanan kepada masyarakat. Berbagai upaya telah dilakukan untuk berbenah diri menyongsong visi RSUD, baik pembangunan secara fisik melengkapi segala sarana prasarana serta meningkatkan skill kompetensi dan prilaku caring staff dalam memberikan pelayanan kepada pasien.

”Alhamdulillah, berkat upaya seluruh staff dan pihak yang ikut mendukung peningkatan kualitas layanan pada tahun 2018 RSUD Kota Dumai memperoleh izin operasional rumah sakir kelas B terstandarisasi akreditasi B dengan predikat paripurna. Kami juga menargetkan untuk menjadi rumah sakit pendidikan yang diakui Kemenristekdikti. Pencapaian ini tentunya memacu semangat kami untuk berupaya lebih baik lagi sehingga mampu meningkatkan pelayanan yang lebih bermutu dan terjangkau agar terwujud derajat kesehatan yang setinggi-tingginya,” ungkap Ferianto.

Lebih jauh pria yang hobi olahraga ini juga mengharapkan keluarga besar RSUD Kota Dumai mampu menjadi insan dalam layanan kesehatan yang selalu ada untuk masyarakat dengan mengedepankan kualitas pelayanan secara paripurna.

Selain Forkopimda, juga hadir Sekretaris Dinkes dr Syaiful, Ketua IKD Lenny Gusri, Ketua DWP RSUD dr Devy Dianny MKM, Ketua Panitia HUT RSUD ke-20 dr Indrawan SpB, Kabag TU RSUD Khairuddin SSos, Kabid Keperawatan Irfan Wahyudi SKM MKes, Kabid Keuangan Windayanti SSos MSi, Kabid Pelayanan Dra Siti Rahma Apt, para dokter spesialis, dokter umum, tenaga media dan non medis, serta keluarga besar RSUD Kota Dumai.

Semarak dirgahayu ke-20 RSUD Kota Dumai diawali senam sehat berdoorprize dengan ratusan hadiah, juga diramaikan lomba mewarnai anak TK dan SD serta penyerahan hadiah dan throphy kepada pemenang lomba kegiatan sempena HUT RSUD ke-20 tahun.

Editor : BAMBANG RIO
Reporter : DIAN