Petugas Berjibaku Dinginkan Titik Api di Tualang

PERAWANG (DUMAIPOSNEWS)-Beberapa titik api bermunculan di wilayah Kecamatan Tualang dan bahkan sempat menimbulkan kabut asap yang tebal pada Selasa kemarin. Namun berkat kesigapan dari petugas keamanan yang berwewenang kebakaran bisa dicegah sehingga tidak meluas. Hanya saja hingga berita ini diturunkan asap masih keluar di lokasi titik api karena wilayahnya memang bergambut.

Danramil Perawang, Kapt (Inf) Marulitua Lumban Tobing ketika dimintai keterangan saat ditemui di Makoramil Perawang menjelaskan dan memastikan bahwa kebakaran sudah bisa diatasi berkat kerjasama semuabpihak mulai kepolisian, masyarakat peduli api, petugas kebakaran dan komponen masyarakat lain.

Kongkowkuy

“Saat ini kondisi apinya memang sudah padam tapi asap masih keluar karena lahan gambut. Karena kita bersama tetap stanby di lokasi untuk melakukan pendinginan dan pencegahan lainnya,” terang Danramil yang baru tiga hari menjabat di Danramil ini.

Dijelaskannya baru-baru ini pihaknya bersama petugas dan komponen masyarakat terkait telah melakukan pemadaman dan pendinginan titik api di empat lokasi yaitu di Puskesmas lama, Km 9 Perawang Kampung Perawang Barat dan Jalan Pesantren dan Jalan Wajahwangsa Kampung Tualang.

Dilain pihak Penghulu Tualang, Jufrianto S Sos MP juga membenarkan adanya titik api diwilayaj kepemimpinannya namun telah bisa dijinakan dan saat ini dalam upaya pendinginan untuk menghilangkan atau meminimalisir munculnya asap.

“Ya saat ini kelompok masyarakat peduli api Kampung Tualang masih di TKP bersama petugas berwewenang lainnya untuk memantau dan mematikan api sepenuhnya,” ujar Jufrianto.

Editor : BAMBANG RIO
Reporter : RENALDI