Pelindo Bantu 430 Paket Beras untuk Buruh TKBM

DUMAI(DUMAIPOSNEWS)-PT Pelindo I Cabang Dumai kembali membantu masyarakat terdampak Covid – 19. Kali ini targetnya menyasar pekerja atau buruh bongkar muat di pelabuhan Dumai yang tergabung dalam Koperasi TKBM.

Penyaluran bantuan dilakukan Deputi General Manager Jonatan Ginting dan diterima langsung oleh Ketua Koperasi TKBM, Agoes S Alam, Senin (20/4). Bantuan yang diberikan berupa beras sebanyak 2.150 kg yang terbagi ke dalam 430 paket masing-masing berukuran 5 kg.

Kongkowkuy

Ketua Koperasi TKBM Dumai, Agoes S Alam, mengaku terharu atas perhatian pihak Pelindo Dumai dengan kondisi buruh di lapangan. Karena sebelum ini, Koperasi TKBM Dumai sudah menerima bantuan masker dan alat pencuci tangan untuk menghambat penyebaran virus covid 19.

“Sebelumnya kami udah dibantu salah satu alat untuk menghambat penyebaran virus berupa 1 unit alat pencuci tangan. Hari ini kami kembali menerima sebanyak 2.150 Kg beras yang lansung kami bagikan kepada TKBM, mudah-mudahan Pelindo semakin jaya dan sukses selalu,” kata Agoes.

Deputi GM PT Pelindo 1 Cabang Dumai Jonatan Ginting menyebutkan sengaja menyalurkan bantuan kepada masyarakat buruh harian yang penghasilannya sangat menurun terdampak covid 19 ini.

“Inilah yang bisa kami lakukan untuk membantu masyarakat, akibat dari situasi yang serba dalam kewaspadaaan dan sebanyak hampir 75% dan malah 100% penurunan kehidupan perekonomian masyarakat. Untuk itu kami dari perusahaan Pelindo 1 Cabang dumai turun lansung membantu masyarakat TKBM berupa kebutuhan pokok sebanyak 2.150 Kg atau sebanyak 430 paket beras berukuran 5 kg dan lansung diterima yang bersangkutan,” kata Jhonatan Ginting.

Pihaknya berharap semoga apa yang telah disalurkan perusahaan dapat membantu meringankan beban masyarakat terdampak covid-19 di kota Dumai.

Bantuan paket beras ini merupakan rangkaian aksi sosial yang dilakukan PT Pelindo I Dumai dalam kurun waktu sebulan terakhir ini. Sebelumnya, dalam upaya menekan penyebaran covid-19, PT Pelindo I Dumai telah menyerahkan bantuan bahan baku untuk pembuatan cairan disinfektan, tempat pencucian tangan di empat (4) kelurahan Kecamatan Dumai Kota.

Tidak itu saja, Perusahan BUMN yang bergerak dibidang jasa pelabuhan ini telah melaksanakan penyemprotan disinfektan dengan armada damkar di sejumlah jalan protokol di Kota Dumai, membagikan sembako untuk 4 kelurahan, pembagian sembako untuk mesjid Istiqlal serta pembagian masker kepada penumpang yang turun di terminal penumpang International Dumai.

“Semoga apa yang kami bantu ini dapat bermanfaat untuk yang berhak menerimanya, kita adalah mitra dengan TKBM dan kegiatan ini dapat hendaknya sebagai perekat hubungan mitra yang harmonis,” timpal Manager Bisnis Terminal PT Pelindo Dumai Trigunadi yang turut hadir dalam kegiatan tersebut.(men)

Editor : Bambang Rio