Tenaga Medis di Dumai Kembali Positif COVID-19

DUMAI(DUMAIPOSNEWS) – Jumlah pasien terkonfirmasi positif virus Corona (Covid-19) hasil swab test kembali bertambah 1 orang. Dengan demikian, total jumlah pasien positif Covid-19 hingga Ahad (26/4/2020) menjadi 9 orang. Tambahan kali ini masih dari kalangan medis berprofesi dokter.

“Per hari ini, total status terkonfirmasi positif sebanyak 9 kasus. Bahwa pada hari ini bertambah satu kasus yaitu Tuan T (34) dengan alamat Kelurahan Bukit Datuk,” terang PLT Kadis Kesehatan Kota Dumai H Syahrinadi pada Konferensi Pers Perkembangan Covid – 19 Kota Dumai, Ahad (26/04/2020)

Kongkowkuy

Syahrinaldi yang didampingi PLT Kadis Kominfo, H. Fauzan dan Juru Bicara Gugus Tugas Penanggulangan Covid – 19 Kota Dumai, dr. H. Syaiful menjelaskan Dinas Kesehatan Kota Dumai dan Puskesmas se Kota Dumai dengan pendampingan berkala oleh Dinas Kesehatan Provinsi Riau terus melakukan tracking seluas-luasnya dan secermat mungkin sesuai dengan kaidah ilmu pengetahuan yang mendasarinya.

“Terkait pasien 09 dan pasien terkonfirmasi positif sebelumnya, Dinas Kesehatan Kota Dumai tidak mengeluarkan pernyataan apapun terkait hasil penyelidikan epidemiologi atas semua kasus terkonfirmasi positif Covid-19 yang ada di Kota Dumai,” kata Syahrinaldi.

Ini dikarenakan sampai saat ini belum dapat diambil Suatu kesimpulan yang mendekati kepastian atas hasil penyelidikan yang sedang berjalan ini. Termasuk kasus positif 03 berinisial ME yang sampai dengan saat ini belum bisa disimpulkan sebagai pemicu penyebaran kasus covid-19 di Kota Dumai, sebagaimana telah beredar pemberitaan sebelumnya

“Izinkan kami untuk menyelesaikan pendidikan ini secepatnya sehingga rantai penularan dapat kita atasi dengan lebih agresif lagi. Kami mohon masyarakat dan media tidak menggiring opini yang dapat merugikan orang lain apalagi pasien yang saat ini tentunya membutuhkan dukungan dari kita semua. Kami minta dukungan semua pihak untuk bersama-sama bekerja dalam mencegah penularan mata rantai penularan covid-19 ini,” pinta pria yang akrab disapa Ucok ini.

Juru bicara gugus tugas Covid-19 Kota Dumai dr Syaipul menambahkan, pasien 09 hasil tracking dari pasien 04 yang sudah terlebih dahulu dinyatakan positif terinfeksi virus Corona.

Tracking dilakukan 3 April 2020 lalu oleh tim dari Dinas Kesehatan Dumai dan langsung melakukan Rapid test terhadap T hasilnya positif.

Dilanjutkan pemeriksaan Swab pada 4 April 2020, hasil swab test nya negatif. Pengambilan sampel dilakukan kembali pada 20 April, swab tenggorokan dengan cara mengambil sampel lendir lalu dikirim ke Laboratorium Bio Molekuler RSUD Arifin Ahmad Pekanbaru, dan hasilnya positif.

“Pasien 09 merupakan dokter di salah satu Puskesmas di Kota Dumai dan masuk dalam pasien Orang Tanpa Gejala (OTG). Terkait kondisi kesehatannya cukup baik namun pasien tersebut tetap di isolasi di rumah sakit untuk mencegah penularan Covid-19.” Pungkasnya. (amb)

Editor  : Bambang Rio