Magrib Mengaji, Zukri Akan Terus Wujudkan Impian Masyarakat

PELALAWAN (DUMAIPOSNEWS.COM) – Setelah berkeliling diempat masjid yang ada di Kecamatan Pangkalan Kerinci dan melaunching program magrib mengaji se Kabupaten Pelalawan secara serentak di 12 kecamatan yang dipusatkan Masjid Paripurna Al Falah Kelurahan Sorek Satu beberapa waktu lalu, kini Bupati Pelalawan H Zukri menyambangi Kecamatan Bandar Petalangan.
Dalam pelaksanaan magrib mengaji sekaligus khatam quran tersebut dipusatkan Masjid Jami’ Desa Terbangiang, Kamis (27/6) malam kemarin.

Zukri berharap dengan adanya program ini bisa menambah masyarakat Kabupaten Pelalawan khususnya Kecamatan Bandar Petalangan cinta terhadap Al-Quran dan agar lebih rutin solat berjemaah di masjid nantinya.
Demikian disampaikan Camat Bandar Petalangan Ramli mengatakan, bahwa dirinya siap mendukung dan mensukseskan program yang dicanangkan pemerintah daerah Kabupaten Pelalawan. Disini dirinya ingin menyampaikan keluhan yang dirasakan masyarakat Kecamatan Bandar Petalangan. Dimana permintaan masyarakat tersebut, pelebaran dan pengerasan jalan yang menghubungi dua desa yakni Desa Terbangiang dengan Tanjung Air Hitam sepanjang 8 km, pengerasan jalan yang menghubungi Desa Terbangiang dengan Kelurahan Rawang Empat sepanjang 6 km, pembangunan gorong-gorong Desa Terbangiang dan ruang kelas baru di MTs di dekat kantor camat.

Kongkowkuy

” Impian infrastruktur pembangunan jalan sudah lama dirasakan, tapi dirinya berharap bisa di wujudkan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pelalawan. Untuk program magrib mengaji yang di cetuskan oleh Bupati Pelalawan akan kita sukseskan di Kecamatan Bandar Petalangan, “terangnya.

Sementara itu, Bupati Pelalawan H Zukri kepada Dumai Pos usai melaksanakan kegiatan tersebut. Dikatakannya, bahwa program magrib mengaji sudah lama di galakkan, sebelum dirinya menjabat sebagai orang nomor satu di Kabupaten Pelalawan, kegiatan tersebut sudah ada. tgapi program tersebut belum berjalan optimal. Apalagi tradisi mengaji setelah sholat magrib sudah sejak dahulunya ada, tapi dengan makin berkembang pesat dunia teknologi menyebabkan tradisi tersebut sudah mulai pudar.

” Maka dari itu program magrib mengaji di zaman kepemimpinannya akan dihiidupkan dan digelorakan. Saya mau acara ini bukan sekedar menggelar acara saja, tapi lebih serius lagi untuk mensukseskan program magrib mengaji. Saya mau acara ini bisa dilaksanakan setiap malam jumat dan kalau bisa setiap hari bisa dilaksanakan. Jadi saya menekankan kepada camat, lurah dan kepala desa, terus mengajak masyarakat yang muslim berdatangan ke masjid untuk solat berjemaah dan mengaji bersama setiap harinya, “ujarnya.
Zukri juga mengatakan, bahwa terkait usulan masyarakat yang disampaikan oleh Camat tadi, pihaknya akan ditampung. Kalau mau mengwujudkan semuanya tidak bisa secepatnya. Tapi dengan jabatannya yang diemban tersebut singkat, tapi dirinya akan terus berusaha membahagiakan masyarakat di Kabupaten Pelalawan salah satunya di Kecamatan Bandar Petalangan.

” Jabatan saya sebagai Bupati Pelalawan singkat, hanya 3.5 tahun saja, tapi dengan jabatan yang sebentar tersebut saya akan terus membahagiakan masyarakat. Saat ini kita lagi menggulirkan program bantuan anak yatim, kesehatan gratis, pendidikan gratis, pupuk gratis dan umroh gratis dan lainnya. Untuk itu, saya meminta kepada masyarakat terus mendukung program yang lagi di jalan oleh Pemkab,”tutupnya.(naz)