DUMAI (DUMAIPOSNEWS)- Kampanye dialogis pasangan calon walikota Dumai, H Paisal SKM, Mars dan wakilnya Sugiyarto di Jalan Arifin Ahmad, Gang Melati, RT 01, Kelurahan Jaya Mukti, Kecamatan Dumai Timur dihadiri ribuan warga.
Kegiatan tatap muka yang ditaja keluarga besar Ikrohil kali ini dihadiri kedua pasangan calon serta seluruh tokoh masyarakat melayu dan pengurus Ikrohil, relawan serta tim koalisi.
Ketua Ikrohil Kota Dumai, Ahmadi Harun dihadapan ribuan masyarakat yang hadir menegaskan bahwa sosok H Paisal sangat rendah hati, mudah bergaul dan merakyat.
“Dulu saya tidak dukung beliau karena tak terlalu kenal. Tapi setelah kenal, ternyata beliau orang baik, sebagai pemimpin tidak tetap merakyat dan rendah hati, itu yang saya suka dari akhlak beliau,” jelasnya.
Selain pemimpin, H Paisal juga dikenal memiliki sosok sebagai ulama, beliau diketahui sering mengisi tausiyah dan rajin ibadah.
“Beliau orang yang taat ibadah. Insya Allah dengan ketaatanya sebagai pemimpin Dumai maka akan bisa membawa Dumai menjadi lebih baik,” sebutnya.
Dalam pemaparannya, Dewan pertimbangan Ikhrohil, Azhar Yazid menekankan kepada calon walikota bahwa mereka adalah pelayan bagi masyarakat.
“Maaf pak Paisal, ini harus disampaikan. Bahwa walikota itu adalah pelayan bagi masyarakat. Untuk itu mari kita dukung H Paisal – Sugiyarto untuk menyelamatkan umat,” jelasnya.
Hal senada disampaikan Ketua Ikhrohil, Ahmad Harun, dihadapan masyarakat yang hadir beliau mengajak semua bekerjasama menyatukan suara mendukung paslon nomor urut 3.
“Ajak sanak saudara, tetangga dan masyarakat kita, untuk memilih H Paisal – Sugiyarto. Kita sepakat agar seluruh program dilanjutkan,” jelasnya.(rio)