PT KPI Kilang Dumai Terima Kunjungan SMA IT Abdurrab Pekanbaru

DUMAI (DUMAIPOSNEWS)- Usai melaksanakan program Pertamina Energi Negeri (PEN) 7.0 di Sekolah Dasar, PT Kilang Pertamina Internasional (PT KPI) Kilang Dumai masih terus menjalankan komitmennya dalam mendukung kemajuan pendidikan anak-anak di Indonesia, terutama di Provinsi Riau.

Lewat kunjungan 48 siswa SMA Islam Terpadu (IT) Abdurrab Pekanbaru ke Kota Dumai, PT KPI Kilang memberikan edukasi literasi di bidang sumber daya alam dan energi pada Kamis (29/8). Didampingi Wakil Kurikulum Sekolah dan guru pendamping, anak-anak SMA Islam Terpadu Abdurrab Pekanbaru juga antusias belajar bagaimana perusahaan energi nasional yang berlokasi di Dumai itu dalam menjaga ketahanan energi nasional.

Kongkowkuy

Area Manager Communication, Relations, & CSR PT KPI Kilang Dumai, Agustiawan menuturkan bahwa dalam beberapa bulan terakhir pihaknya telah menerima banyak kunjungan dari sekolah maupun kampus yang ada di Provinsi Riau dan sekitarnya.

“PT KPI Kilang Dumai secara aktif dan terbuka menerima kunjungan dari stakeholder guna membangun sinergi dan kolaborasi yang aktif dalam mendukung satu sama lain. Sama halnya dengan sinergi antara industri dan akademik yang dijalin dengan sekolah-sekolah dan kampus, baik yang ada di Kota Dumai maupun yang berada diluar Provinsi Riau,” tuturnya.

Sebelumnya PT KPI Kilang Dumai juga telah menerima kunjungan dari Fakultas Teknik Universitas Riau dan Politeknik Negeri Medan, Sumatera Utara. Agustiawan mengatakan bahwa kunjungan SMA IT Abdurrab Pekanbaru ke PT KPI Kilang Dumai menjadi yang kedua kalinya, setelah sebelumnya dilakukan pada tahun 2023.

Menurut Agustiawan, kunjungan tersebut menjadi momentum bagi Perwira (sebutan pekerja Pertamina) berbagi pengetahuan tentang proses pengolahan minyak mentah menjadi Bahan Bakar Minyak (BBM) dan berbagai produk petrokimia.

“Setelah kunjungan ke PT KPI RU II Dumai untuk kedua kalinya, semoga SMA Islam Terpadu Abdurrab kedepannya masih bisa bekerja sama,dan saling membantu karena tugas dari para perwira bukan hanya mengolah minyak, melainkan untuk berbagai pengetahuan juga. Semoga dengan diadakannya kunjungan ini dapat menambah pengetahuan dan dapat diimplementasikan dalam kehidupannya sehari-hari,” ujarnya.

Pada kesempatan itu, Muhammad Reza Nugraha selaku salah satu Perwira PT KPI Kilang Dumai menjelaskan secara langsung bagaimana proses pengolahan minyak mentah (_crude oil_) di berbagai unit yang ada di kilang Dumai. Mulai dari penerimaan _crude oil_, pengolahan di unit CDU (_Crude Distillation Unit_), HCU (_Hydrocraker Unit_), Unit _Platforming_, hingga akhirnya menjadi produk BBM dan Petrochemical. Dengan antusias, anak-anak sekolah itu juga melontarkan berbagai pertanyaan menarik yang ingin mereka ketahui.

Usai mendapatkan edukasi seputar berbagai sumber daya alam dan energi yang ada di Indonesia, khususnya Riau, rombongan SMA Islam Terpadu Abdurrab Pekanbaru juga diajak berkunjung ke HSSE Demo Room PT KPI Kilang Dumai yang meraih penghargaan “The Best HSSE Demo Room” oleh PT Pertamina (Persero) pada tahun 2023.

Disana, 48 anak-anak SMA Islam Terpadu Abdurrab Pekanbaru dikenalkan tentang Health, Safety, Security and Environmental (HSSE) dan 12 elemen _Corporate Live Saving Rules_ (CLSR) yang selalu dijalankan dalam praktik kerja di PT KPI Kilang Dumai.

“Hal itu dilakukan guna mengenalkan aspek keamanan dan keselamatan yang diterapkan perusahaan dalam meminimalisir risiko. Selain itu ini hal ini juga bermanfaat untuk membangun _awareness_ budaya HSSE sejak dini pada anak-anak, sehingga akan menjadi kebiasaan baik yang bisa diterapkan dalam kehidupan sehari-hari,” sambung Agustiawan.

Yuni Selvi Lestari S.Pd, M.Sii, Wakil Kurikulum SMA IT Abdurrab Pekanbaru, mengungkapkan kegiatan tersebut memang program yang disiapkan oleh pihaknya untuk menambah pengetahuan para siswa.

“Selain untuk belajar, kunjungan ini adalah salah satu program kami yang bertujuan agar para siswa siswi SMA Islam Terpadu Abdurrab Pekanbaru mengetahui tentang potensi sumber daya alam (SDS) yang luar biasa yang ada di Riau ini. Semoga pengalaman dan pengetahuan yang diperoleh hari ini akan menjadikan siswa-siswi kami lebih bijak dan rajin lagi ke depannya,” tutupnya.(rio)